Senin, 19 November 2018

SATU PENGHUNI RUMAH TEWAS KEBAKARAN DI SURABAYA JALAN KUTISARI

Satu rumah di Jalan Kutisari SelatanVV Kota Surabaya ludes terbakar,seorang kakek yang tinggal di rumah itu seorang diri pun menjadi korban kebakaran tersebut,menurut Informasi yang di dapat kebakaran yang terjadi pada pukul 04.20 WIB menelan korban yang bernama Jhohan Indrajaya (69) ikut terbakar dan meninggal dunia di atas tempat tidur kamarnya .
Istri dan anaknya tinggal di Kutisari Utara  ucap Kanit Reskrim Polsek Tenggilis AKP puguh,Selasa (20/112018) dini hari,empat mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi pukul 04.30 WIB untuik memadamkan api di lokasi rumah tersebut,namun PMK terkendala oleh banyaknya mobil parkir di bagian jalan di lingkungan  sekitar lokasi kebakaran .

Kebakaran di Jalan Kutisari Surabaya, Penghuni Rumah Tewas

Mobil pemadam kebakaran memutar mencari jalan altrnatif,tapi tapi terhambat adanya tenda sisa acara Maulid Nabi di sekitaran jalan tersebut,sementara itu seorang saksi yang juga tetangga korban Nyono Purdianto mengaku  melihat api berasal dari bagian belakang rumah sekitar pukul 04.00 WIB.
Bersama warga saksi tersebut pun ikut bergotong royong membantu memadamkan api  setidaknya terdengar ledakan sebanyak 2 kali di rumah koban .
Tidak ada warga yang berani masuk kerumah korban karena api sangat besar membakar ruang tamu dan kamar,api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 07.30 WIB,sementara itu Jenasah langsung di Evakuasi ke RSU dr Soetomo Surabaya .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Night Mode